Pengajuan Administrasi dan Bebas Pustaka dapat dilakukan dengan mengklik tautan berikut : Pengajuan Administrasi

Pilih Bahasa:  

ID | EN | SU

Koleksi Repository Universitas Padjadjaran

Belum Login

untuk dapat mengakses full silahkan login menggunakan Email Unpad!

Pengalaman Hidup Pasien Luka Bakar Berat Fase Akut Di Rumah Sakit : St...

Perpustakaan Universitas Padjadjaran

Kata Kunci

Fase akut,Luka bakar berat,Pengalaman hidup

Pengalaman Hidup Pasien Luka Bakar Berat Fase Akut Di Rumah Sakit : Studi Fenomenologi

Belum ada Data - 220120210008

Fakultas Keperawatan

Abstrak:

ABSTRAK Pasien luka bakar berat memiliki berbagai permasalahan mulai dari masalah fisik sampai psikologis yang berat. Hal tersulit yang harus dihadapi pasien luka bakar berat yaitu pada saat harus melewati fase akut, pada fase tersebut pasien sudah mulai sadar akan keadaan dirinya, mulai merasakan berbagai efek dan komplikasi yang dapat terjadi akibat luka bakar. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi fenomenologi. Proses pengumpulan data menggunakan metode wawancara, dengan jumlah partisipan sebanyak 7 orang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. Analisa data dilakukan dengan menggunakan metode Colaizzi. Berdasarkan hasil analisa pengalaman yang dialami oleh partisipan pada fase akut pada penelitian ini menghasilkan 6 kategori tema yaitu (1) Nyeri saat menjalani perawatan; (2) Semangat hidup menurun karena keterbatasan fisik; (3) Khawatir dengan ketidakpastian masa depan; (4) Tekanan psikologis berat saat menjalani perawatan; (5) Melihat yang orang lain tidak lihat; (6) Dukungan spiritualitas membangkitkan semangat hidup. Dari penelitian ini terungkap bahwa pasien luka bakar berat dalam menjalani perawatan masih mengalami nyeri dan keterbatasan fisik yang menyebabkan tekanan fisik dan psikologis yang berat sehingga menurunkan semangat pasien untuk sembuh. Namun dengan dukungan spiritual yang berasal dari dalam diri, lingkungan sekitar dan hubungannya dengan Tuhan itu yang membangkitkan kembali semangat pasien untuk sembuh. Simpulan dari penelitian ini didapatkan 6 tema yang teridentifikasi. Pasien luka bakar berat pada fase akut selain mengalami keluhan fisik yang berat juga mengalami tekanan psikologis, dan semangatnya dapat kembali bangkit dengan dukungan spiritualitas (kesadaran diri, dukungan sosial dan religi), oleh sebab itu hal tersebut harus menjadi perhatian dari petugas kesehatan guna meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit.

Berkas

Nama BerkasAkses Berkas
Cover
Download
Abstrak
Download
Daftar Isi
Download
Bab 1
Download
Bab 2

Anda tidak memiliki Akses

Bab 3

Anda tidak memiliki Akses

Bab 4

Anda tidak memiliki Akses

Bab 5

Anda tidak memiliki Akses

Bab 6

File tidak tersedia

Lampiran

Anda tidak memiliki Akses

Daftar Pustaka
Download
Full Text

File tidak tersedia

Metadata

Pengalaman Hidup Pasien Luka Bakar Berat Fase Akut Di Rumah Sakit : Studi Fenomenologi

ABSTRAK Pasien luka bakar berat memiliki berbagai permasalahan mulai dari masalah fisik sampai psikologis yang berat. Hal tersulit yang harus dihadapi pasien luka bakar berat yaitu pada saat harus melewati fase akut, pada fase tersebut pasien sudah mulai sadar akan keadaan dirinya, mulai merasakan berbagai efek dan komplikasi yang dapat terjadi akibat luka bakar. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi fenomenologi. Proses pengumpulan data menggunakan metode wawancara, dengan jumlah partisipan sebanyak 7 orang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. Analisa data dilakukan dengan menggunakan metode Colaizzi. Berdasarkan hasil analisa pengalaman yang dialami oleh partisipan pada fase akut pada penelitian ini menghasilkan 6 kategori tema yaitu (1) Nyeri saat menjalani perawatan; (2) Semangat hidup menurun karena keterbatasan fisik; (3) Khawatir dengan ketidakpastian masa depan; (4) Tekanan psikologis berat saat menjalani perawatan; (5) Melihat yang orang lain tidak lihat; (6) Dukungan spiritualitas membangkitkan semangat hidup. Dari penelitian ini terungkap bahwa pasien luka bakar berat dalam menjalani perawatan masih mengalami nyeri dan keterbatasan fisik yang menyebabkan tekanan fisik dan psikologis yang berat sehingga menurunkan semangat pasien untuk sembuh. Namun dengan dukungan spiritual yang berasal dari dalam diri, lingkungan sekitar dan hubungannya dengan Tuhan itu yang membangkitkan kembali semangat pasien untuk sembuh. Simpulan dari penelitian ini didapatkan 6 tema yang teridentifikasi. Pasien luka bakar berat pada fase akut selain mengalami keluhan fisik yang berat juga mengalami tekanan psikologis, dan semangatnya dapat kembali bangkit dengan dukungan spiritualitas (kesadaran diri, dukungan sosial dan religi), oleh sebab itu hal tersebut harus menjadi perhatian dari petugas kesehatan guna meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit.

Indonesia

Fase akut,Luka bakar berat,Pengalaman hidup

Thu Aug 24 2023 15:32:55 GMT+0000 (Coordinated Universal Time)

true

Belum Ada Data

Cite this paper

APA Style

Tidak dapat membuat sitasi

Perlu Bantuan ?

Hubungi kami melalui Email, Whatsapp atau Media Sosial.