Pengajuan Administrasi dan Bebas Pustaka dapat dilakukan dengan mengklik tautan berikut : Pengajuan Administrasi

Pilih Bahasa:  

ID | EN | SU

Koleksi Repository Universitas Padjadjaran

Belum Login

untuk dapat mengakses full silahkan login menggunakan Email Unpad!

Kiprah Adinegoro Sebagai Tokoh Jurnalis Indonesia Tahun 1931-1967

CHANDRA DEWI LARAS

Perpustakaan Universitas Padjadjaran

Kata Kunci

Djamaludin Adinegoro, Pers, Publisistik, Pewarta Deli, Persbureau Indonesisch

Kiprah Adinegoro Sebagai Tokoh Jurnalis Indonesia Tahun 1931-1967

CHANDRA DEWI LARAS - 180310180053

Fakultas Ilmu Budaya

Abstrak:

Skripsi berjudul “Kiprah Adinegoro Sebagai Tokoh Jurnalis Indonesia Tahun 1931-1967” ini membahas perjalanan seorang tokoh jurnalis bernama Adinegoro. Ia merupakan tokoh jurnalis kenamaan asal Talawi, Sumatera Barat yang memiliki kiprah cukup lama dalam dunia pers di Indonesia. Adinegoro juga dikenal sebagai tokoh jurnalis yang ahli dalam bidang penulisan catatan perjalanan maupun berita-berita luar negeri, mengingat bahwa dia merupakan salah satu anak bangsa yang memiliki riwayat pendidikan di tanah Eropa. Kajian ini ditujukan untuk mengetahui perjalanan karir Adinegoro sebagai jurnalis di Indonesia, untuk mengetahui pemikiran Adinegoro dalam perkembangan pers di Indonesia, serta untuk mengetahui apa saja karya-karya yang dihasilkan oleh Adinegoro selama kiprahnya dalam dunia pers di Indonesia. Dalam kajian ini, penulis menggunakan metode sejarah yang terdiri dari empat tahapan, yakni heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi. Dalam melakukan pengkajian terhadap objek kajian, Penulis menggunakan ilmu bantu Sosiologi, yakni konsep peran dan teori pers. Adapun hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Adinegoro memiliki pemikiran modern yang berasal dari lingkungan keluarganya, hal itu yang menjadikan Adinegoro berani untuk pergi bersekolah di luar negeri. Adinegoro menjadi tokoh terkemuka bahkan dipercaya untuk memimpin beberapa kantor berita selama masa hidupnya, membuktikan bahwa Adinegoro cukup dipercaya oleh insan pers di Indonesia. Perjalanan panjang Adinegoro dalam dunia pers di Indonesia telah menghasilkan banyak karya juga sumbangsih terhadap ranah pers di Indonesia. Adinegoro juga memberikan sumbangan terhadap ranah jurnalistik Indonesia dengan ilmu publisistiknya yang hingga kini digunakan sebagai bahan ajar di perguruan tinggi untuk jurusan jurnalistik.

Berkas

Nama BerkasAkses Berkas
Cover
Download
Abstrak
Download
Daftar Isi
Download
Bab 1
Download
Bab 2

Anda tidak memiliki Akses

Bab 3

Anda tidak memiliki Akses

Bab 4

Anda tidak memiliki Akses

Bab 5

Anda tidak memiliki Akses

Bab 6

File tidak tersedia

Lampiran

Anda tidak memiliki Akses

Daftar Pustaka
Download
Full Text

File tidak tersedia

Metadata

Kiprah Adinegoro Sebagai Tokoh Jurnalis Indonesia Tahun 1931-1967

Skripsi berjudul “Kiprah Adinegoro Sebagai Tokoh Jurnalis Indonesia Tahun 1931-1967” ini membahas perjalanan seorang tokoh jurnalis bernama Adinegoro. Ia merupakan tokoh jurnalis kenamaan asal Talawi, Sumatera Barat yang memiliki kiprah cukup lama dalam dunia pers di Indonesia. Adinegoro juga dikenal sebagai tokoh jurnalis yang ahli dalam bidang penulisan catatan perjalanan maupun berita-berita luar negeri, mengingat bahwa dia merupakan salah satu anak bangsa yang memiliki riwayat pendidikan di tanah Eropa. Kajian ini ditujukan untuk mengetahui perjalanan karir Adinegoro sebagai jurnalis di Indonesia, untuk mengetahui pemikiran Adinegoro dalam perkembangan pers di Indonesia, serta untuk mengetahui apa saja karya-karya yang dihasilkan oleh Adinegoro selama kiprahnya dalam dunia pers di Indonesia. Dalam kajian ini, penulis menggunakan metode sejarah yang terdiri dari empat tahapan, yakni heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi. Dalam melakukan pengkajian terhadap objek kajian, Penulis menggunakan ilmu bantu Sosiologi, yakni konsep peran dan teori pers. Adapun hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Adinegoro memiliki pemikiran modern yang berasal dari lingkungan keluarganya, hal itu yang menjadikan Adinegoro berani untuk pergi bersekolah di luar negeri. Adinegoro menjadi tokoh terkemuka bahkan dipercaya untuk memimpin beberapa kantor berita selama masa hidupnya, membuktikan bahwa Adinegoro cukup dipercaya oleh insan pers di Indonesia. Perjalanan panjang Adinegoro dalam dunia pers di Indonesia telah menghasilkan banyak karya juga sumbangsih terhadap ranah pers di Indonesia. Adinegoro juga memberikan sumbangan terhadap ranah jurnalistik Indonesia dengan ilmu publisistiknya yang hingga kini digunakan sebagai bahan ajar di perguruan tinggi untuk jurusan jurnalistik.

Indonesia

Djamaludin Adinegoro, Pers, Publisistik, Pewarta Deli, Persbureau Indonesisch

Mon Sep 04 2023 10:06:26 GMT+0000 (Coordinated Universal Time)

true

Belum Ada Data

Cite this paper

APA Style

Laras , C. D. (2023). Kiprah Adinegoro Sebagai Tokoh Jurnalis Indonesia Tahun 1931-1967. Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran

Perlu Bantuan ?

Hubungi kami melalui Email, Whatsapp atau Media Sosial.