Koleksi Repository Universitas Padjadjaran
Belum Login
untuk dapat mengakses full silahkan login menggunakan Email Unpad!
Hubungan Fraksi Tanah dengan Beberapa Indeks Topografi pada Tiga Tutup...
M. Sandi Abdul Aziz
Perpustakaan Universitas Padjadjaran
Kata Kunci
Cikapundung,Erosi,TPI,TRI,TWI
Hubungan Fraksi Tanah dengan Beberapa Indeks Topografi pada Tiga Tutupan Lahan yang Berbeda di Sub DAS Cikapundung
M. Sandi Abdul Aziz - 150510190024
Fakultas Pertanian
Abstrak:
Perubahan penggunaan lahan di Sub DAS Cikapundung menyebabkan tingginya erosi dan menurunkan sifat tanah. Tekstur merupakan sifat fisik tanah yang berpengaruh terhadap sifat-sifat lainnya. Untuk dapat mengetahui sebaran fraksi tanah dapat dilakukan secara spasial melalui pendekatan indeks-indeks topografi seperti indeks kebasahan topografi (TWI), indeks posisi topografi (TPI), dan indeks kekasaran topografi (TRI). Indeks tersebut banyak digunakan untuk estimasi erosi dan model hidrologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan fraksi pasir, debu, dan liat dengan indeks topografi pada tutupan lahan hutan, ladang, dan sawah, serta menghasilkan model prediksi dari hubungan tersebut di Sub DAS Cikapundung. Metode yang digunakan yaitu survei melalui pendekatan spektral, deskriptif, korelasi, dan regresi. Jumlah total sampel sebanyak 74 yang ditetapkan berdasarkan persamaan slovin. Terdapat hubungan yang signifikan antara beberapa fraksi tanah dengan indeks topografi, yaitu TWI dengan fraksi liat pada tutupan hutan dan sawah, TPI dengan fraksi debu pada tutupan hutan, dan TRI dengan fraksi debu pada tutupan hutan serta fraksi pasir pada tutupan sawah. Kekuatan hubungan antara variabel dari lemah hingga sedang. Prediksi sebaran fraksi debu dan liat pada tutupan lahan hutan, serta pasir dan liat pada tutupan lahan sawah merupakan model yang memenuhi asumsi regresi linear berganda. Sebaran debu pada tutupan hutan adalah yang terbaik dengan nilai koefisien determinasi 0,39 dan nilai akurasi RMSE 5,96.
Berkas
Nama Berkas | Akses Berkas |
---|---|
Cover | Download |
Abstrak | Download |
Daftar Isi | Download |
Bab 1 | Download |
Bab 2 | Anda tidak memiliki Akses |
Bab 3 | Anda tidak memiliki Akses |
Bab 4 | Anda tidak memiliki Akses |
Bab 5 | Anda tidak memiliki Akses |
Bab 6 | File tidak tersedia |
Lampiran | Anda tidak memiliki Akses |
Daftar Pustaka | Download |
Full Text | File tidak tersedia |
Metadata
Hubungan Fraksi Tanah dengan Beberapa Indeks Topografi pada Tiga Tutupan Lahan yang Berbeda di Sub DAS Cikapundung
Perubahan penggunaan lahan di Sub DAS Cikapundung menyebabkan tingginya erosi dan menurunkan sifat tanah. Tekstur merupakan sifat fisik tanah yang berpengaruh terhadap sifat-sifat lainnya. Untuk dapat mengetahui sebaran fraksi tanah dapat dilakukan secara spasial melalui pendekatan indeks-indeks topografi seperti indeks kebasahan topografi (TWI), indeks posisi topografi (TPI), dan indeks kekasaran topografi (TRI). Indeks tersebut banyak digunakan untuk estimasi erosi dan model hidrologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan fraksi pasir, debu, dan liat dengan indeks topografi pada tutupan lahan hutan, ladang, dan sawah, serta menghasilkan model prediksi dari hubungan tersebut di Sub DAS Cikapundung. Metode yang digunakan yaitu survei melalui pendekatan spektral, deskriptif, korelasi, dan regresi. Jumlah total sampel sebanyak 74 yang ditetapkan berdasarkan persamaan slovin. Terdapat hubungan yang signifikan antara beberapa fraksi tanah dengan indeks topografi, yaitu TWI dengan fraksi liat pada tutupan hutan dan sawah, TPI dengan fraksi debu pada tutupan hutan, dan TRI dengan fraksi debu pada tutupan hutan serta fraksi pasir pada tutupan sawah. Kekuatan hubungan antara variabel dari lemah hingga sedang. Prediksi sebaran fraksi debu dan liat pada tutupan lahan hutan, serta pasir dan liat pada tutupan lahan sawah merupakan model yang memenuhi asumsi regresi linear berganda. Sebaran debu pada tutupan hutan adalah yang terbaik dengan nilai koefisien determinasi 0,39 dan nilai akurasi RMSE 5,96.
Indonesia
Cikapundung,Erosi,TPI,TRI,TWI
Tue Aug 22 2023 12:12:07 GMT+0000 (Coordinated Universal Time)
true
Belum Ada Data
Cite this paper
APA Style
Aziz , M. S. A. (2023). Hubungan Fraksi Tanah dengan Beberapa Indeks Topografi pada Tiga Tutupan Lahan yang Berbeda di Sub DAS Cikapundung. Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran
Perlu Bantuan ?
Hubungi kami melalui Email, Whatsapp atau Media Sosial.