Text
FASILITAS, PENDAPATAN DAN KEAMANAN TERHADAP NILAI PROPERTI PERUMAHAN DI KOTA BANDUNG
Penelitian ini bertujuan untuk mengetaui adakah pengaruh fasilitas
pendidikan, kesehatan, pendapatan per kapita dan keamanan terhadap nilai
properti perumahan di kota Bandung dengan mengunakan data panel pada 27
perumahan yang tersebar di wilayah kota Bandung dengan waktu pengamatan
tahun 2012 sampai 2016, properti perumahan tersebut juga di bagi menjadi tiga
tipe yaitu perumahan sederhana, menengah dan mewah, dengan menggunakan
analisis multiple regresi sehinggah diketahui bahwa fasilitas pendidikan,
kesehatan, pendapatan perkapita dan keamanan sangat berpengaruh dalam
pernbentukan nilai properti perumahan untuk tipe perumahan menengah, namun
untuk tipe sederhana dan mewah fasilitas pendidikan tidak memberikan pengaruh
signifikan terhadap nilai properti perumahan serta fasilitas kesehatan juga tidak
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap nilai properti perumahan pada
tipe mewah, sedangkan dua variabel lain pendapatan perkapita dan keamanan
memberikan pengaruh yang signifikan pada setiap tipe properti perumahan,
dengan pendapatan perkapita menjadi faktor terbesar dalam pembentukan nilai
properti perumahan
No copy data
No other version available