Pengaruh citra rumah sakit, dan hambatan pindah pasien terhadap loyalitas pasien rawat inap ru,ahs akit al islam bandung
Dalam sepuluh tahun terakhir rumah sakit di Indonesia telah berkembang
sangat pesat. Tuntutan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang bermutu
semakin besar, tetapi tuntutan tersebut belum mendapat tanggapan yang layak dari
layanan kesehatan yang tersedia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis
pengaruh citra rumah sakit dan hambatan pindah terhadap loyalitas pasien Rumah
Sakit Al Islam Bandung. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian
ini adalah pasien rawat inap di Rumah Sakit Al Islam Bandung. Jumlah sampel
adalah 100 responden dan dikumpulkan dengan teknik simple random sampling.
Pengumpulan data menggunakan kuesioner tertutup. Pengolahan data dilakukan
dengan metode jalur. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa citra rumah
sakit dan hambatan pindah berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap
loyalitas pasien rawat inap Rumah Sakit Al Islam Bandung. Pengaruh total citra
rumah sakit terhadap loyalitas pasien adalah 43,69%, dan pengaruh total
hambatan pindah pasien terhadap loyalitas pasien adalah 19,42 %. Sehingga
dapat disirnpulkan citra rumah sakit lebih berpengaruh terhadap loyalitas pasien
rawat inap Rumah sakit Al Islam Bandung dibandingkan hambatan pindah pasien.
Dan besar pengaruh total citra rumah sakit danhambatan pindah pasien terhadap
loyalitas pasien rawat inap Rumah Sakit Al Islam Bandung adalah 63,11 %.
No copy data
No other version available