Pengaruh implementasi kebijakan terhadap efektivitas penerimaanterribusi parkir pemerintah kota Palu
Penelitian ini bertitik tolak dari fenomena yang mengidentifikasikan
implementasi kebijakan pengelolaan retribusi parkir di Kota Palu belurn efektif.
Hal ini terlihat dari ketidak mampuan Dinas Perhubungan Kota Palu sebagai
pengelola retribusi parkir dalam merealisasi target retribusi parkir yang
ditetapkan. Selain itu, ketidak efektifan pengelolaan retribusi parkir sudah barang
tentu berdampak pada rendahnya kontribusi retribusi parkir terhadap Pendapatan
Asli Daerah (PAD). Atas dasar fenomena tersebut dapat dikemukakan rumusan
masalah penelitian adalah: (1) Apakah implementasi kebijakan berpengaruh
terhadap efektivitas penerimaan retribusi parkir Pemerintah Kota Palu. (2)
Seberapa besar pengaruh implementasi kebijakan terhadap efektivitas penerimaan
retribusi parkir Pemerintah Kota Palu.
Penelitian ini di desain secara kuantitatif dengan metode survey
eksplanatory. Teknik penarikan sampling yang digunakan adalah Teknik
Proporsional Stratified Sampling. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah
data sekunder. dan data primer. Data sekunder diperoleh melalui studi
dokumentasi, sedangkan data primer diperoleh melalui angket, wawancara, dan
observasi. Analisis Data yang digunakan adalah Analisis Jalur (Path Analysis).
Hasil penelitian menunjukkan implementasi kebijakan berpengaruh secara
signifikan terhadap efektivitas penerimaan retribusi parkir Pemerintah Kota Palu.
Artinya perubahan positif yang terjadi pada implementasi kebijakan berdampak
kuat terhadap efektivitas pengelolaan dan penerimaan retribusi parkir. Besarnya
pengaruh implementasi kebijakan terhadap efektivitas pengelolaan dan
penerimaan retribusi parkir ditentukan oleh dimensi komunikasi, sumber daya,
disposisi (sikap pelaksana) , dan struktur birokrasi. Dari keempat dimensi ini
komunikasi memberikan pengaruh yang kuat terhadap efektivitas penerimaan
retribusi parkir sedangkan dimensi sumber daya memberikan pengaruh yang
lemah.
No copy data
No other version available