Kajian atas kerja sama kemitraan PMA bidang agribisnis kelapa sawit dalam rangka Peningkatan daya saing produk
KAJIAN ATAS KERJA SAMA KEMITRAAN PMA
BIDANG AGRIBISNIS KELAPA SAWIT DALAM RANGKA
PENINGKATAN DAYA SAING PRODUK
Yohanes Wilion
NPM : L3F 04080
..
Sejauhmana peran PMA sebagai agen perubahan dalam
pengembangan usaha tani melalui perjanjian kerjasama kemitraan dan
potensi peningkatan peran PMA dalam upaya pengembangan produk
agribisnis kepala sawit terhadap peningkatan daya saing produk agribisnis
di era globalisasi serta pengembangan kerjasama sektor agribisnis kelapa
sawit dalam peningkatan daya saing produk dalam upaya pengembangan
perekonomian Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan
menemukan pengembangan hukum perjanjian kemitraan dalam
pengelolaan produk agribisnis kelapa sawit antara petani dengan investor
PMA dalam pengembangan usaha tani, dan menggali potensi
peningkatan peran PMA dalam upaya pengembangan produk agribisnis
kepala sawit terhadap peningkatan daya saing produk agribisnis di era
globalisasi, menemukan pengembangan hukum kerjasama sektor
agribisnis kelapa sawit dalam peningkatan daya saing produk dalam
upaya pengembangan perekonomian Indonesia.
Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis normatif dengan
menitik beratkan pada data sekunder. Spesifikasi penelitian yang
digunakan adalah deskriptif analitis. Tahapan penelitian dilakukan melalui
penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan sebagai pendukung.
Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi dokumen dan
wawancara. Sedangkan analisa data dilakukan secara yuridis kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa posisi petani plasma sangat
lemah, tidak seimbang dan tidak sejajar serta tidak sederajat
dibandingkan dengan investor PMA dalam menentukan isi perjanjian.
Kontribusi peran PMA dalam upaya pengembangan produk agribisnis
kepala sawit terhadap peningkatan daya saing produk agribisnis di era
globalisasi sesungguhnya telah memberikan kontribusi positif tetapi
belum optimal. Pengembangan kerjasama sektor agribisnis kelapa sawit
dalam peningkatan daya saing produk sebaiknya dilakukan dengan
pembinaan dan pengembangan usaha mikro, kecil, menengah dan
koperasi melalui perjanjian kemitraan, dengan memberikan dorongan
inovasi dan perluasan pasar.
No copy data
No other version available