PARTISIPASI MASYARAKAT PADA PROYEK REHABILITASI DAN REGENERASI SUAKA MARGASATWA PALIYAN YOGYAKARTA
P ARTISIP ASI MASY ARAKA T P ADA PROYEK REHABILIT ASI DAN
REGENERASI SUAKA MARGASATWA PALIYAN YOGYAKARTA
ABSTRAK
Proyek rehabilitasi dan regenerasi Suaka Margasatwa (SM) Paliyan
merupakan salah satu kegiatan rehabilitasi hutan yang ada di Indonesia. Proyek
tersebut merupakan kerjasama antara Direktorat Jenderal Perlindungan Hutan dan
Konservasi Alam dengan Mitsui Sumitomo Insurance Group, Jepang. Persen
tumbuh tanaman pada proyek tersebut lebih baik dibandingkan dengan rata-rata
persen tumbuh pada kegiatan reboisasi pada Program Gerakan Rehabilitasi Hutan
dan Lahan Nasional (GNRHL). Berdasarkan Undang-undang Nomor 41 Tahun
1999, disebutkan bahwa dalam pelaksanaan rehabilitasi hutan dan lahan
dilaksanakan dengan mengutamakan pendekatan partisipasi. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengkaji proses pelaksanaan proyek rehabilitasi dan regenerasi SM
Paliyan dan mengkaji partisipasi masyarakat pada proyek rehabilitasi dan
regenerasi SM Paliyan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah gabungan metode
kualitatif dan metode kuantitatif. Pendekatan kualitatif digunakan untuk
mengetahui proses pelaksanaan rehabilitasi dan regenerasi SM Paliyan dan proses
partisipasi masyarakat pada proyek tersebut. Pendekatan kuantitatif digunakan
untuk mengetahui keterlibatan masyarakat. Teknik pengambilan sampel dengan
menggunakan probability sampling dengan pesanggem (petani penggarap SM
Paliyan) sebagai respondennya.
Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa proses pelaksanaan proyek
rehabilitasi dan regenerasi SM Paliyan berjalan dengan baik, dengan tahapanĀ
tahapan kegiatan mulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan kegiatan monitoring
dan evaluasi. Memberi manfaat kepada masyarakat sekitar kawasan dan manfaat
secara ekologis. Partisipasi masyarakat dapat berjalan dengan efektif karena
disebabkan oleh faktor internal (komitmen masyarakat, adanya insentif, dan
lembaga lokal) dan faktor eksternal (kebijakan dan lembaga eksternal).
Berdasarkan hasil penelitian dapat disarankan perlunya pengayaan jenis pada
tegakan j ati.
No copy data
No other version available