PENGARUH PORTOFOLIO KREDIT KOMERSIAL DAN NON PERFORMING LOAN (NPL) TERHADAP NET INTEREST MARGIN (NIM) PADA PT. BANK PEMBANGUNAN DAERAH JAWA BARAT DAN BANTEN, TBK.
Pemberian kredit merupakan salah satu kegiatan bank dalam usahanya
sebagai lembaga yang dipercaya untuk berperan dalam mendorong pertumbuhan
ekonomi rakyat. Dalam hal ini, bank memberikan bantuan modal kepada
masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya terutama kebutuhan modal kerja atau
investasi melalui sarana kredit. Bagi perusahaan perbankan, kredit menjadi salah
satu sumber pendapatan utama untuk memperoleh laba. Laba yang diperoleh
dapat digunakan untuk membiayai kegiatan operasional perusahaan, selain itu
juga untuk melakukan ekspansi di masa yang akan datang. Dalam menyalurkan
kredit, bank memanfaatkan dan memproduktitkan dana-dana yang berasal dari
nasabahnya, sehingga apabila terjadi kredit yang bermasalah maka akan
berdampak pada profitabilitas bank dikarenakan pendapatan bunga dari kredit
yang bermasalah tidak dapat diperoleh.
Rasio NPL merupakan salah satu indikator kunci untuk menilai kinerja
fungsi bank yang kemudian digunakan untuk menilai pertumbuhan kredit pada
suatu bank, karena nilai rasio NPL yang tinggi adalah indikator gagalnya bank
dalam mengelola bisnisnya. Salah satu jenis kredit yang disalurkan oleh bank
adalah kredit komersial. Kredit komersial, merupakan pinjaman yang oleh
nasabahnya (perorangan atau badan usaha) dipergunakan untuk membiayai
kegiatan usaha. Sumber pembayaran berasal dari usaha yang dibiayainya itu.
Jumlah kredit yang disalurkan tentu akan berpengaruh terhadap
pendapatan bunga yang diperoleh bank se lama kredit tersebut lancar. Namun
ketika terjadi masalah dalam pembayaran kredit, maka pendapatan bunga juga
akan terpengaruh. Hal ini yang menjadi dasar dalam penelitian ini. Penelitian ini
bersifat deskriptif dan verifikatif, data yang diambil adalah data sekunder se lama
periode tahun 2010 - 2014. Analisis data menggunakan regresi linear berganda,
dengan variabel portofolio kredit komersial sebagai X\, Non Performing Loan
(NPL) sebagai variabel X2, dan variabel Net Interest Margin (NIM) sebagai Y.
Analisa dilakukan terhadap variabel portofolio kredit dan NPL secara
simultan dan parsial terhadap variabel NIM untuk mengetahui pengaruh dari
masing - masing variabel terhadap NIM.
No copy data
No other version available