PENGELOLAAN SUMBER DAYA PERIKANAN DI KABUPATEN MALUKU TENGAH
Penelitian ini mengkaji Pengelolaan Sumber Daya Perikanan di Kabupaten Maluku
Tengah. Terfokus pada rumusan masalah yang diteliti tentang bagaimana pengelolaan
sumber daya perikanan di Kabupaten Maluku Tengah. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode kualitatif dan melalui desain ini diperoleh gambaran
fenomena, fakta atau data empirik tentang pengelolaan sumber daya perikanan di
Kabupaten Maluku Tengah sehingga dapat dilakukan kategorisasi serta peru mu san
hipotesis kerja sebagai temuan penelitian. Hasil penelitian membuktikan bahwa
pengelolaan sumber daya perikanan di Kabupaten Maluku Tengah belum tercapai
dengan baik, yakni : Pada perencanaan, strategi belum menjamin kelancaran
pelaksanaannya sesuai dengan ketetapan acuan yang terprosedur dan jelas standar
pelaksanaan, karena hanya beberapa kegiatan pengelolaan sumber day a perikanan yang
terlaksana dengan baik dan mencapai keberhasilan. Pada pengorganisasian, masih
terdapat kekurangan khususnya koordinasi dan desain pekerjaan terkait dengan tugasĀ
tugas yang dikelompokkan dan dijalankan belum tercapai dengan baik karena terbentur
dengan prilaku pelaksana yang mengedepankan kewenangan dan pencapaian target
tanpa mempertimbangkan kesesuaiannya dengan kebutuhan dan dukungan masyarakat
terhadap kegiatan pengelolaan sumber daya perikanan yang diterapkan. Pada
kepemimpinan, pimpinan kurang berani mengambil resiko atas tantangan pelaksanaan
yang sering menuai persoalan dan menimbulkan konflik baik secara internal maupun
ekstemal. Pada pengendalian, belum menghasilkan suatu informasi keuangan yang
dipublikasikan bagi kepentingan dan pengetahuan masyarakat perikanan secara
keseluruhan tentang kesesuaian anggaran pengelolaan sumber daya perikanan.
Temuan penelitian tersebut memberikan penguatan pengetahuan dari sudut padang
administrasi publik yang melahirkan konsep baru bahwa kemampuan manajemen
lembaga pengelola yang inovatif merupakan faktor penentu tercapainya tujuan
pengelolaan sumber daya perikanan.
No copy data
No other version available