EVALUASI KEBIJAKAN IPTEK DI BIDANG PENERAPAN TEKNOLOGI MATERIAL MAJU PADA BADAN PENGKAJIAN PENERAPAN TEKNOLOGI
Kebijakan Iptek di Bidang Material Maju adalah suatu langkah pernerintah
dalam menumbuhkan perekonmian bangsa. BPPT merupakan lembaga pemerintah
non kementerian adalah suatu badan yang ditugasi untuk mengkaji dan menerapkan
teknologi yang akan dan sudah diterapkan di Indonesia sesuai dengan tugas pokok
dan fungsunya. Kebijakan Iptek ini sarat dengan teknologi maju yang bisa diterapkan
di semua lini kegiatan pembangunan yang sedang digiatkan akhir-akhir ini.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagimana evaluasi kebijakan Iptek
di bidang Material Maju di lembaga pemerintah non kementerian BPPT. Melalui
pendekatan kualiitatif, penelitian ini berusaha menjelaskan evaluasi kebijakan Iptek
ini dengan menggunakan Teori Bardach yang terdiri dari 4 dimensi yaitu : kelayakan
teknis, kelayakan ekonomi dan finansial, daya dukung politis dan daya dukung
administratif. Selain itu penelitian ini menjelaskan efektifitas pelaksanaan kebijakan
Iptek di BPPT. Dalam penelitian ini digunakan metoda deskriptif kualitatif di mana
peneliti sebagai instrumen utama dalam evaluasi kebijakan Iptek di bidang material
maju. Narasumber terdiri dari para peneliti yang terdiri dari perekayasa, perencana
dan atau sekaligus dosen.
Hasil penelitian menunjukkan evaluasi kebijakan Iptek di Bidang Material
Maju pada BPPT pada umumnya menunjukkan belum sepenuhnya berhasil seperti
yang diharapkan, namun ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan dilihat dari
kelayakan teknis, kelayakan finansial, kelayakan politis, dan kelayakan administrasi.
Dari penelitian di Japangan, ditemukan suatu Dewan TCH yang berfungsi
rrrengkaji, menata ulang teknologi yang ada maupun teknologi yang akan diadopsi
oleh industri-industri yang ada maupun pada industri yang akan tumbuh di Indonesia
pada waktu yang akan datang serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan.
No copy data
No other version available