Text
3935- Penurunan Ekspresi Protein Penanda Keganasan Sel Lini A549 Oleh Ekstrak Spons Callyspongia aerizusa (Kelvin Cantona; Yuni Elsa Hadisaputri, MBS.,Ph.D; Andri Rezano, dr., M.Kes., Ph.D)
Kanker paru-paru adalah penyakit yang disebabkan pertumbuhan sel epitel bronkial yang tidak terkontrol.Kanker paru-paru merupakan kanker yang paling banyak terdiagnosa dan menyebabkan kematian di dunia.Banyak bahan alam bahari yang telah diteliti memiliki potensial efek sitotoksik terutama spons.Sitarabin dan eribulin adalah zat aktif yang disintesis dari spons dan telah diuji secara klinis sebagai antikanker.Callyspongia aerizusa merupakan spesies spons laut dan beberapa penelitian membuktikan metabolit sekunder pada Callyspongia aerizusa memiliki aktivitas sitotoksik.Hingga saat ini, belum diketahui apakah ekstrak spons Callyspongia aerizusa menurunkan ekspresi protein penanda keganasan sel lini A549.Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penurunan ekspresi protein penanda keganasan sel lini A549 oleh ekstrak spons Callyspongia aerizusa.Sel A549 diberi paparan ekstrak spons Callyspongia aerizusa selama 0,12, 24 jam.Ekspresi protein penanda keganasan (AKT, mTOR, PTEN, dan STAT3) diamati dengan menggunakan metode Western Blot. Ekspresi protein keganasan menurun pada jam ke-12 dan jam ke-24.Oleh karena itu, ekstrak Callyspongia aerizusamemiliki efek menurunkan ekspresi protein penanda keganasan pada sel lini A549
Kata kunci: Kanker paru-paru, Callyspongia aerizusa, protein penanda keganasan, Sel A549
No copy data
No other version available