Text
3907- Medication Related Burden Diabetes Mellitus Dengan Terapi Oral Hypoglicemic Agents (OHA) (Fitrah Syafira Putri; Rizky Abdulah,Ph.D; Dika Pramita Destiani,M.Farm; Kasno Pamungkas, S.S., M.Hum)
Berdasarkan riset IDF diabetes melitus merupakan salah satu penyakit mematikan di Indonesia dengan jumlah pasien sebesar 10,3 juta (6,7%). Pasien diabetes melitus tidak hanya diberikan terapi obat dan kontrol glukosa darah, tetapi juga harus merubah gaya hidup, sehingga hal ini menjadi beban untuk pasien. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui beban yang terkait selama pengobatan terapi OHA dan mengetahui hubungan antara beban selama pengobatan OHA dengan tingkat kepatuhan pasien. Metode penelitian ini adalah studi observasional rancangan cross-sectional. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner LMQ ver. 3 dan MARS-5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beban pengobatan pasien diabetes mellitus yang paling banyak dalam penelitian ini adalah mengalami beban minimal yaitu 71(74%) pasien dan tingkat kepatuhan pasien pada penelitian ini didominasi tingkat kepatuhan yang sedang sebanyak 63(65,6%). Terdapat korelasi negatif yang signifikan antara skor LMQ dan VAS Score (beban terkait pengobatan) dan MARS-5 (kepatuhan pengobatan), rs (96) = -0,338, p
No copy data
No other version available