Text
3603-Ekspresi Gen Pengkode Human Ephidermal Growth Factor Rekombinan (rhEGF) Dengan Signal Peptida Pectate Lyase B (PeIB) Pada Escherichia coli BL21 (DE3) Dengan Induksi L-Rhamnosa (Riswanto Napitupulu; Dr. Tina Rostinawati, M.Si; Sriwidodo, M.Si)
Human Ephydermal Growth Factor (hEGF) merupakan hormon dengan BM 6.2 kDa yang berfungsi dalam proliferasi dan migrasi sel-sel epitel dan fibroblas. Secara luas hEGF digunakan sebagai agen penyembuh luka dan kosmetik. Kebutuhan yang tinggi akan hEGF membuat penelitian untuk produksinya semakin meningkat. Pada penelitian ini dilakukan ekspresi gen pengkode hEGF rekombinan (rhEGF) dengan bantuan signal peptida pectate lyaseB pada E.coli BL21(DE3) untuk menghasilkan rhEGF yang disekresikan ke periplasma dan medium. Pembuatannya dimulai dengan mentransformasi vektor ekspresi pD881-PelB yang memiliki gen pengkode rhEGF ke dalam E.coli BL21(DE3). Transforman ditumbuhkan dalam LB cair dan diinduksi pada OD600nm 0,7 dengan 4 mM L-rhamnosa untuk mengekspresikan rhEGF. Kultur dipanen 20 jam setelah induksi dan protein dalam medium dikarakterisasi dengan SDS PAGES memiliki protein rhEGF dengan BM 6,2 kDa. Hasil pengukuran ELISA menunjukkan terdapat 310,81 µg/mL rhEGF yang berhasil diekspresikan. Namun pemurnian rhEGF dengan kromatografi penukar anion hanya menghasilkan 0.225 % rhEGF yang belum murni dari total protein rhEGF yang terdapat didalam medium.
Kata kunci: L-rhamnosa , Kromatografi Penukar Anion, Pectate LyaseB, rhEGF.
No copy data
No other version available