Text
Formulasi Sediaan Patch Ketoprofen Dengan Kombinasi Mentol dan Tween 80 Sebagai Peningkat Penetrasi
Ketoprofen merupakan salah satu analgesik golongan antiinflamasi non-steroid (AINS) yang penggunaannya secara oral memberikan bioavailabilitas rendah dan efek samping iritasi lambung, sehingga salah satu alternatif penghantarannya adalah dengan dibuat sediaan patch transdermal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi peningkat penetrasi mentol dan tween 80 terhadap permeasi ketoprofen pada sediaan patch. Sediaan patch dibuat dengan menggunakan peningkat penetrasi mentol, tween 80, dan kombinasi keduanya. Evaluasi sediaan patch dilakukan selama penyimpanan berupa pengujian organoleptis, ketebalan, variasi bobot, persen kelembaban, susut pengeringan dan pengukuran kadar. Uji permeasi sediaan patch dilakukan secara in vitro dengan metode sel difusi Franz menggunakan membran lepasan kulit ular sanca kembang (Phyton reticulatus) selama 24 jam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan permeasi ketoprofen dengan penambahan zat peningkat penetrasi. Formula yang mengandung kombinasi peningkat penetrasi mentol dan tween 80 3:1 memberikan persen permeasi yang paling tinggi dibandingkan formula lainnya, yaitu sebesar 95,13%.
Kata kunci: Ketoprofen, Transdermal, Patch, Mentol, Tween 80, In vitro
No copy data
No other version available