Text
Sintesis dan Karakterisasi Metil Selulosa dari Selulosa Eceng Gondok (Eichhornia crassipes (Mart.) Solms) Sebagai Bahan Eksipien Sediaan Farmasi
Eceng gondok (Eichornia crassipes (Mart.) Solm.) merupakan tanaman gulma yang keberadaannya sangat banyak di alam sehingga kerap menimbulkan masalah di tempat tumbuhnya, tetapi eceng gondok memiliki kandungan selulosa yang cukup tinggi sehingga merupakan sumber ?-selulosa yang dapat diolah menjadi metil selulosa. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh metil selulosa yang disintesis dari selulosa eceng gondok yang memenuhi standar sebagai bahan tambahan sediaan farmasi. Hasil penelitian ini memperlihatkan isolasi dengan metode soda panas menggunakan NaOH 25% menghasilkan ?-selulosa dengan rendemen sebesar 22,08%. Metil selulosa yang diperoleh dari sintesis memiliki karakteristik yaitu pH 7,0 + 0,0, susut pengeringan 4,8% + 0,01, titik leleh 270-284oC, kerapatan sejati 0,88 + 0,01 g/cm3, kerapatan curah 0,283 + 0,0 g/cm3, kerapatan mampat 0,475 + 0,0 g/cm3, laju alir 3,01 + 0,29 g/det, dan sudut istirahat 40,19o + 1,93. Karakterisasi terhadap metil selulosa yang dihasilkan menggunakan instrumen FTIR dan SEM menghasilkan karakter yang sama dengan metil selulosa baku.
Kata kunci: eceng gondok (Eichornia crassipes (Mart.) Solm), metil selulosa
No copy data
No other version available