Text
Uji Perpanjangan Efek Stimulan Kafein Pada Mencit Dengan Penambahan Naringin
Naringin adalah sejenis flavonoid glikosida, pigmen larut air, ditemukan di buah anggur dan citrus. Naringin memiliki efek farmakologi antaranya adalah menghambat pembentukan metabolit obat-obatan tertentu oleh sitokrom P450. Keuntungan dari efek ini adalah bisa meningkatkan waktu paruh suatu obat dengan cara menghambat kerja sitkrom P450. Dalam penelitian ini, Naringin digunakan untuk memperpanjang efek stimulan kafein dengan memperlambat proses metabolisme kafein karena kafein dimetabolisme oleh sitokrom P450. Kafein adalah stimulan saraf pusat dan stimulant metabolik, digunakan secara umum dan secara pengobatan untuk mengurangi kelelahan dan memulihkan fokus. Naringin dan kafein dilarutkan ke dalam aqua destillata secara terpisah dan diberikan ke mencit secara oral. Kafein diberikan dengan dosis yang tetap bagi setiap mencit dengan dosis 200mg dan Naringin diberikan dengan dosis bertingkat 100mg, 200mg, dan 300mg. Hasil menunjukan bahwa naringin memperpanjang waktu efek stimulan kafein dalam tubuh dan dosis paling efektif pada naringin 200mg.
Kata kunci: Menghambat pembentukan metabolit, stimulan, meningkatkan waktu sirkulasi.
No copy data
No other version available