Text
Formulasi Niosom Piroksikam Berbasis Maltodekstrin dari Pati Ubi Cilembu (Ipomoea batatas)
Piroksikam diformulasikan dalam bentuk sediaan topikal dengan tujuan menghindari daya iritasi pada pemakaian baik secara peroral maupun perektal. Penetrasi obat yang lambat merupakan kelemahan sediaan topikal. Formulasi niosom dapat digunakan untuk meningkatkan penghantaran zat aktif melalui sediaan transdermal. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan formulasi niosom piroksikam yang baik dan efektif. Tahapan penelitian ini, terdiri dari pembuatan maltodekstrin, proniosom, dan niosom. Proniosom dibuat dengan memvariasikan konsentrasi surfaktan, 5 mmol (F1), 7,5 mmol (F2), dan 10 mmol (F3). Maltodekstrin yang dihasilkan memiliki nilai dextrose equivalent (DE) 9,05. Hasil pembuatan proniosom menghasilkan vesikel berukuran 5
No copy data
No other version available