Text
Efek Ekstrak Etanol Buah Terung Ungu (Solanum melongena L.) Terhadap Kadar Kolesterol Total dan Trigliserida pada Tikus Putih Jantan Hiperlipidemia.
Telah dilakukan pengujian efek ekstrak etanol buah terung ungu (Solanum melongena L.) terhadap kadar kolesterol total dan trigliserida pada plasma darah tikus putih jantan hiperlipidemia. Ekstrak etanol tersebut dibuat dalam bentuk sediaan suspensi dalam PGA 2% dan diberikan pada dosis 10 mg/kg dan 20 mg/kg berat badan. Ekstrak diberikan setiap hari secara oral selama 8 hari berturut-turut setelah pemberian penginduksi propiltiourasil 0,01% satu jam sebelumnya. Pengukuran kadar kolesterol total dan trigliserida pada plasma darah tikus putih jantan dilakukan pada hari ke-4 dan ke-8. hasil pengujian menunjukkan bahwa pada hari ke-4, kedua dosis tersebut menurunkan kadar kolesterol total plasma secara signifikan pada taraf nyata a=0,01. Pada hari ke-8, dosis 10 mg/kg tidak memberikan efek yang signifikan, sedangkan dosis 20 mg/kg menurunkan kadar kolesterol total plasma secara signifikan pada taraf nyata a=0,05. efeknya terhadap trigliserida adalah bahwa dosis 10 mg/kg memberikan efek penurunan kadar trigliserida yang signifikan hanya pada hari ke-8 pada taraf nyata a=0,05, sedangkan dosis 20 mg/kg menurunkan kadar trigliserida secara signifikan pada hari ke-4 dan ke-8 masing-masing pada taraf nyata a=0,5 dan a=0,1.
No copy data
No other version available