Text
Pemeriksaan Karakteristik Farmakognosi dan Komponen Minyak Atsiri Rimpang Kencur (Kaempferia Galanga Linn.) Varietas Besar dan Kecil.
Telah dilakukan pemeriksaan karakteristik farmakognosi terhadap rimpang Kaempferia galanga Linn. varietas besar dan kecil yang berasal dari Cileungsi dan Boyolali, meliputi rasio pengeringan simplisia, pemeriksaan makroskopik, mikroskopik, kadar minyak atsiri, kadar air, susut pengeringan, kadar abu total, kadar abu tidak larut asam, kadar senyawa larut air, kadar senyawa larut etanol, skrining fitokimia serta pemeriksaan komponen minyak atsiri dengan menggunakan kromatografi gas-spektroskopi massa (GC-MS).
Skrining fitokimia dari rimpang Kaempferia galanga Linn. menunjukkan adanya senyawa-senyawa golongan alkaloid, monoterpenoid dan seskuiterpenoid, polifenol, serta kuinon.
Hasil pemeriksaan farmakognosi menunjukkan bahwa simplisia rimpang Kaempferia galanga Linn. mempnyai karakteristik yang sesuai dengan standar MMI (Materia Medika Indonesia), kecuali dalam kadar minyak atsiri dan kadar sari larut air yang berada di bawah standar MMI. Kadar minyak atsiri tertinggi diperoleh dari jenis kencur Boyolali Besar (1,5% v/b) dan yang terendah dari jenis kencur Cileungsi Kecil (1,0% v/b). Sedangkan kadar sari larut air tertinggi diperoleh dari jenis kencur Cileungsi Besar (12,0%), dan yang terendah dari kencur Boyolali Besar (8,9%).
Hasil pemeriksaan minyak atsiri menggunakan GC-MS menunjukkan bahwa komponen utama untuk Kaempferia galanga Linn. adalah borneol, delta-3-carene, etil sinamat, dan etil metoksisinamat.
No copy data
No other version available