Text
Pengembangan Sediaan Tablet Teofilin untuk Memperpanjang Waktu Tinggal dalam Lambung dengan Sistem Floating Menggunakan Matriks HPMC K15M.
Telah dilakukan penelitian tentang pembuatan tujuh formula tablet floating teofilin untuk memperpanjang waktu tinggal dalam lambung (F1, F2, F3, F4, F5, F6, dan F7) menggunakan HPMC K15M sebagai matriks dengan kadar masing-masing 10 %, 15%, 20%, 25%, 30%, 35%, dan 40% secara cetak langsung.
Pengamatan terhadap kemampuan mulai terapung dalam cairan lambung buatan tanpa enzim terhadap formula F1, F2, F3, F4, F5, F6 dan F7 menunjukkan bahwa semua formula mempunyai kemampuan terapung. F1 membutuhkan waktu tercepat yaitu : 9,2 detik, F2 selama 24,8 detik, F3 selama 37,4 detik, F4 selama 82,7 detik, F5 selama 12,3 menit, F6 selama 29,1 menit, dan F7 selama 116,3 menit. F1, F2, F3, dan F4 dapat dikatakan mempunyai kemampuan mengapung yang baik karena masih dibawah waktu dimulainya gerakan dalam lambung (10 menit).
Hasil uji disolusi untuk formula-formula yang mempunyai daya apung yang baik (F1, F2, F3, dan F4) memberikan hasil disolusi sebagai berikut : F1 melepaskan zat aktif 91,62% selama 480 menit, F2 sebanyak 68,31%, F3 sebanyak 53,21%, dan F4 sebanyak 44,64%. Makin besar jumlah HPMC K15M akan melepaskan zat aktif yang lebih kecil. Hanya formula F1 yang memenuhi persyaratan sediaan lepas lambat (480 menit tidak kurang dari 80,0%).
No copy data
No other version available