Text
Analisis Lingkungan Internal Bank BJB Kantor cabang Sukabumi
ABSTRAK
Penelitian ini didasarkan atas adanya fenomena yang menunjukan bahwa
efektifitas usaha bank BJB Kantor Cabang Sukabumi belum optimal. Adapun
tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran
tentang lingkungan internal Bank BJB kantor cabang Sukabumi dan menemukan
teori bagi pengembangan ilmu Administrasi Bisnis.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif.
Informan penelitian ditetapkan secara purposive yakni para karyawan mulai dari
pemimpin cabang, para manajer dan para pelaksana. Pengumpulan data dilakukan
dengan wawancara, observasi dan studi dokumentasi.
Hasil penelitian mengungkap bahwa analisis lingkungan internal yang diukur
melalui elemen struktur organisasi, perilaku karyawan, dan peranan manajemen
secara kualitatif menunjukan bahwa elemen struktur organisasi merupakan elemen
yang paling dominan dalam menentukan efektiftas usaha bank, disusul kemudian
dengan peranan manajemen diperingkat kedua dan perilaku karyawan diperingkat
ketiga. Berdasarkan hal tersebut dimensi sentralisasi struktur organisasi sebagai
bagian lingkungan internal adalah faktor dominan yang menentukan efektifitas
usaha pada Bank BJB Kantor Cabang Sukabumi.
Dominannya elemen struktur organisasi ini disebabkan manajemen bank BJB
kantor cabang Sukabumi, lebih memperhatikan pusat pengambilan keputusan
pada manajemen puncak bank BJB Kantor Pusat sesuai struktur dan budaya
organisasi yang diimplemenasikan selama ini.
Kata kunci : Lingkungan Internal Perbankan
The study is based on the phenomenon that shows the effectiveness of the
bank's business BJB Sukabumi Branch Office has not been optimal. The objectives
of this research is to gain an overview of the internal environment BJB Sukabumi
branch offices and found a theory for the development of science in Business
Administration.
The method used in this research is qualitative method. The informants were
determined purposively ie employees from the branch leaders, managers and
implementers. Data were collected by interview, observation and documentation.
The results of the study reveal that internal environmental analysis as
measured by the elements of organizational structure, employee behavior and
management roles qualitatively show that the elements of the organizational
structure is an element that is most dominant in determining efektiftas banking
business, followed by the role of management rated second and behavior of
employees ranked third , Based on these dimensions centralized organizational
structure as part of the internal environment is the dominant factor that
determines the effectiveness of efforts at Bank BJB Sukabumi Branch Office.
Its dominant element is due to the organizational structure of the bank's
management BJB Sukabumi branch offices, more attention to the center of
decision making at the top management of the bank BJB appropriate Central
Office organizational structure and culture that is implemented over the years.
Keywords: Internal Environment Banking
No copy data
No other version available