Skripsi
FENOMENA KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN DI INDONESIA DALAM PEMBINGKAIAN MEDIA ONLINE KOMPAS.COM DAN MALAYSIAKINI.COM (Analisis Isi Kuantitatif pada kompas.com dan malaysiakini.com Periode Agustus-Oktober
ABSTRAK
Amalia Chaira. 210110160047. 2020. Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Padjadjaran, Jatinangor, tahun 2015. Penelitian ini berjudul “Fenomena Kebakaran Hutan dan Lahan di Indonesia dalam Pembingkaian Media Online Kompas.com dan Malaysiakini.com”. Penelitian ini dibimbing oleh Dr. Hj. Jenny Ratna Suminar, M.Si. sebagai Pembimbing Utama dan S Kunto Adi Wibowo, M.Comn., PhD sebagai Pembimbing Pendamping.
Penelitian ini membahas mengenai bagaimana media kompas.com dan malaysiakini.com membingkai fenomena kebakaran hutan dan lahan periode Agustus- Oktober. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) perbedaan Episodic Thematic Frame,
2) perbedaan Blaming Country Frame, 3) perbedaan Blaming Secondary Frame, 4) perbedaan Risk Frame, 5) perbedaan Solution Frame. Penelitian ini menggunakan metode analisis isi kuantitatif. Unit analisis yang digunakan adalah 112 sampel dari total 360 populasi artikel berita mengenai kebakaran hutan dan lahan periode Agustus-Oktober 2019 pada media kompas.com dan malaysiakini.com. Penelitian ini menggunakan teori framing dan model penelitian dari Zhang & Jin (2017) membahas mengenai bingkai episodik dan tematik serta model penelitian Forsyth (2014) yang membahas bingkai perhatian publik.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) terdapat variabel episodic thematic frame kategori tematik yang ditemukan lebih banyak pada media malaysiakini.com dibanding kompas.com, 2) terdapat variabel blaming country frame kategori Indonesia yang ditemukan lebih banyak pada media malaysiakini.com dibanding kompas.com, 3) terdapat variabel blaming secondary frame kategori pemerintah lebih banyak ditemukan di malaysiakini.com sedangkan kategori perusahaan lebih banyak ditemukan di kompas.com, 4) terdapat variabel risk frame kategori kesehatan yang ditemukan lebih banyak pada media kompas.com dibanding malaysiakini.com, 5) terdapat variabel solution frame kategori diplomasi yang ditemukan lebih banyak pada media malaysiakini.com dibanding kompas.com.
Kata kunci: Bingkai, kebakaran hutan dan lahan, analisis isi
No copy data
No other version available