Text
Pengaruh lamanya perendaman dalam ekstrak kasar protease dari Saccharomyces cerevisiae terhadap sifat fisik dan akseptabilitas Daging sapi
PENGARUH LAMANYA PERENDAMAN DALAM EKSTRAK KASAR PROTEASE DARI Saccharimyces cerevisiae TERHADAP SIFAT FISIK DAN AKSEPTABILITAS DAGING SAPI
Yeremia Purwadi Sastra
ABSTRAK
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh lamanya perendaman daging sapi dalam ekstrak kasar protease dari Saccharomyce cerevisiae terhadap sifat fisik (daya ikat air, susut masak, dan keempukan) dan akseptabilitas (aroma, warna, rasa, keempukan, dan total penerimaan) juga untuk mengetahui pada berapa lama waktu perendaman dalam ekstrak kasar protease dari Saccharomyces cerevisiae yang menghasilkan sifat fisik terbaik dan akseptabilitas yang paling disukai. Tahapan penelitian yaitu dengan pembuatan media tumbuh Saccahomyces cerevisiae dan tahap perendaman daging didalam ekstrak kasar protease dari Saccahomyces cerevisiae. Pengamatan pada penelitian ini yaitu meliputi sifat fisik (daya ikat air, susut masak, dan keempukan) dan akseptabilitas (rasa, warna, aroma, keempukan, dan total penerimaan) pada daging sapi. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Pengolahan Produk Peternakan (TPPP) Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran pada bulan Februari sampai bulan Maret 2020. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perendaman didalam ekstrak kasar protease pada 30 menit, 60 menit, 90 menit dan tanpa perendaman sebagai perlakuan kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perendaman selama 90 menit menghasilkan daya ikat air tertinggi (17,36%), Susut masak (43,01%) keempukan daging yang paling empuk (3,06 mm/g/detik) dan akseptabilitas yang disukai.
Kata kunci : Daging sapi, Saccharomyces cerevisiae, aksptabilitas, sifat fisik
No copy data
No other version available