Text
Pengauh pemberian probiotik heryaki powder pada ransum terhadap warna dan indeks yolk telur ayam lohmann brown
Ransum merupakan biaya terbesar dalam usaha peternakan unggas. Ransum yang diberikan harus mampu diserap dengan baik agar produktivitas ternak lebih optimal. Probiotik menjadi bahan pertimbangan untuk digunakan karena mengandung mikroorganisme yang menguntungkan bagi sistem pencernaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian probiotik Heryaki Powder pada ransum terhadap warna dan indeks yolk telur ayam Lohmann Brown. Penelitian ini menggunakan 40 ekor ayam Lohmann Brown. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan yaitu P0 (ransum tanpa mengandung probiotik), P1(ransum mengandung probiotik 0,5%), P2 (ransum mengandung probiotik 1%), dan P3 (ransum mengandung probiotik 1,5%). Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian probiotik Heryaki Powder dalam ransum mampu meningkatkan warna yolk, namun tidak berpengaruh terhadap indeks yolk.
Kata Kunci: Probiotik Heryaki powder, warna yolk, indeks yolk, Lohmann Brown
No copy data
No other version available