Text
Evaluasi proporsi ukuran-ukuran tubuh menggunakan Rumus MC Bane pada Kuda Lokal Timor di Fulan Fehan, Nusa Tenggara Timur.
Peneilitian ini dilaksanakan di Fulan Fehan, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Februari 2018. Penelitian ini bertujuan mengetahui ukuran-ukuran tubuh Kuda Lokal Timor dan mengetahui proporsi ukuran-ukuran tubuh nilai ideal Mc Bane pada Kuda Lokal Timor. Penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif kuantitatif terhadap 16 ekor Kuda Lokal Timor. Data ukuran tubuh terdiri dari a (jarak dari tenggorokan hingga jarak tertinggi pundak) sama dengan b (jarak dari pundak hingga pinggul), d (jarak antara pundak hingga belakang sikut), dan e (jarak dari belakang sikut hingga fetlock); c (jarak dari pinggul hingga pangkal ekor) sama dengan ½a. Hasil penelitian menunjukan bahwa ukuran tubuh aktual tidak sama dengan nilai harapan sebesar a = 51,19cm; b = 58,86cm; c = 31,90cm; d = 49,65cm; dan e = 52,33cm. Besar penyimpangan masing-masing sebesar a = 0,10%; b = 0,08%; c = 0,17%; d = 0,13%; e = 0,09%. Ukuran tubuh a, c, d, dan e memiliki nilai ????ℎ???????????????????? > ???????????????????????? (1,753) sebesar 8,205; 2,584; 5,061 dan 3,093, artinya nilai ideal Mc Bane tidak tepat digunakan pada Kuda Lokal Timor di Fulan Fehan, NTT.
Kata Kunci: Kuda Lokal Timor, Fulan Fehan, Proporsi Ukuran-ukuran Tubuh
No copy data
No other version available