Text
Pengaruh Dosis Probiotik Powder terhadap Nilai pH dan Amonnia Silase Rumput Gajah (Penisetum purpureum)
Penelitian berjudul Pengaruh Dosis Probiotik Powder Terhadap Nilai pH dan Amonnia Silase Rumput Gajah (Pennisetum purpureum) telah dilaksanakan pada bulan Mei – Juni 2017, dan analisis sampel di Balai Penelitian Ternak (BALITNAK) Ciawi, Bogor. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis penggunaan probiotik powder dalam proses pembuatan silase rumput gajah terhadap perubahan nilai pH dan kandungan amonnia. Percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan tiga perlakuan yaitu P1 = (Rumput gajah ditambahkan 0,25% probiotik powder), P2 = (Rumput gajah ditambahkan 0,50% probotik powder), P3 = (Rumput gajah ditambahkan 0,75% probiotik powder) dengan enam kali pengulangan. Data hasil penelitian dianalisis ragam dan perbedaan antar perlakuan diuji dengan uji polinomial ortogonal. Hasil penelitian diperoleh bahwa penambahan probiotik powder pada dosis 0,25% menghasilkan penurunan pH terendah dan kandungan amonia optimal pada silase rumput gajah.
Kata Kunci : silase, rumput gajah, probiotik, pH, amonnia.
No copy data
No other version available