Skripsi
Kinerja Bagian Teknik Pada Perusahaan Daerah Air Minum (Pdam) Kabupaten Cirebon
Skripsi ini merupakan hasil penelitian mengenai “Kinerja Bagian Teknik Pada Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Cirebon”. PDAM Kabupaten Cirebon yang merupakan perusahaan umum milik daerah yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa kebutuhan air bersih bagi masyarakat. Semakin kompleks pelayanan yang harus dilakukan organisasi sektor publik menciptakan tekanan baru mengenai perlunya dibuat sistem pengukuran kinerja yang lebih efektif. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan dengan tujuan mendeskripsikan bagaimana pengukuran kinerja Bagian Teknik PDAM Kabupaten Cirebon dilakukan. Penelitian ini menggunakan teori Bernardin & Russel (2001) yang terdiri dari beberapa aspek yang mendasar dan paling pokok dari pengukuran kinerja, yaitu kualitas, kuantitas, ketepatan waktu, penghematan biaya, membutuhkan pengawasan, dan kerjasama. Penelitian ini menggunakan metode peneltian deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui studi kepustakaan dan studi lapangan berupa observasi, wawancara mendalam dan dokumen. Teknik penentuan informan yang digunakan adalah teknik Purposive Sampling. Informan yang dipilih berjumlah 6 orang yang dianggap memiliki otoritas, informasi dan keterkaitan. Dalam penelitian ini peneliti melakukan pengujian keabsahan data dengan cara triangulasi sumber dan waktu. Hasil penelitian kinerja Bagian Teknik PDAM Kabupaten Cirebon dilihat dari teori Bernardin & Russel (2001). Pertama, pekerjaan yang dilaksanakan pegawai sudah menggunakan data dan informasi yang akurat yang menggunakan SIMPEK (sistem informasi manajemen kepegawaian). Kedua, tingkat kedisiplinan pegawai dalam hal kehadiran belum optimal. Ketiga, pegawai sudah berupaya semaksimal mungkin untuk menangani masalah dilapangan. Keempat, pekerjaan tepat pada sasaran dan tujuan dari organisasi. Kelima, pegawai yang ada sudah mampu berpikir dalam menyelesaikan setiap pekerjaan yang ditugaskan. Keenam, pegawai sudah baik dalam menggunakan wewenangnya didalam melakukan pekerjaan. Kesimpulan penelitian ini adalah kinerja yang dilakukan oleh Bagian Teknik PDAM Kabupaten Cirebon belum terlaksana dengan baik. Hal ini karena adanya ketidakcocokan antara pengukuran kinerja yang dilakukan oleh kegiatan pertanggung jawaban dengan kondisi lapangan yang selalu berubah-ubah. Pelayanan merupakan hal utama bagi organisasi publik. Maka saran dari peneliti sudah seharusnya penambahan sumber daya bagi kebutuhan pelayanan baik berupa sarana prasarana yang mendukung kinerja seperti alat-alat fasilitas dan penambahan jumlah pegawai pada sub bagian tertentu. Kata Kunci : kinerja; pelayanan; organisasi publik; PDAM; Kabupaten Cirebon
No copy data
No other version available