Skripsi
Peran Tim Fasilitator Masyarakat dalam Program Pamsimas di Desa Cileles Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang
Penelitian ini membahas mengenai “Peran Tim Fasilitator Masyarakat (TFM) dalam Program Pamsimas di Desa Cileles Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang”. TFM adalah salah satu bantuan teknis bagi desa penerima program Pamsimas untuk memfasilitasi kegiatan di tingkat masyarakat mulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan pengelolaan. TFM sendiri adalah tenaga pendamping yang telah dilatih sehingga mempunyai keterampilan dalam meningkatkan kapasitas dan kapabilitas masyarakat untuk memutuskan, merencanakan, melaksanakan dan mengelola program Pamsimas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menggambarkan bagaimana peran pengembangan kebutuhan, menggerakkan masyarakat dan memantapkan hubungan dengan masyarakat yang dilakukan oleh TFM. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan metode observasi non-partisipatif, sehingga informasi yang didapatkan menggambarkan keadaan secara detail dan mendalam serta bersifat komprehensif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara kepada empat orang narasumber yang mengetahui dan terlibat di setiap proses pelaksanan program Pamsimas di Desa Cileles. Hasil penelitian menunjukkan bahwa TFM di Desa Cileles sudah menjalankan perannya sesuai dengan aspek-aspek kegiatan yang harus dilakukan dalam pengembangan kebutuhan seperti diagnosa masalah atau kebutuhan, analisis motivasi dan kemampuan masyarakat, pemilihan objek perubahan yang tepat, analisis sumberdaya, dan pemilihan peran bantuan yang tepat. Selanjutnya dalam menggerakkan masyarakat, TFM juga sudah menjalankan perannya sesuai dengan aspek-aspek kegiatan yang harus dilakukan seperti menjalin hubungan yang akrab, menunjukkan pentingnya perubahan, dan bersama masyarakat menentukan prioritas kegiatan. Sedangkan dalam memantapkan hubungan dengan masyarakat, TFM hanya menjalankan perannya dalam kegiatan seperti terusmenerus menjalin hubungan dengan masyarakat dan memantapkan upaya jangka panjang. Tidak ditemukan peran TFM dalam memberikan sumbangan penelitian maupun rumusan konsep terkait dengan program Pamsimas di Desa Cileles. Kata kunci: peran, fasilitator masyarakat
No copy data
No other version available