Skripsi
Uji Kekerasan Prototip Dental Komposit Dengan Filler Swasintesis Yang Dibuat Menggunakan Modifikasi Pembuatan Dental Komposit Variasi Volume Filler
Dental komposit menjadi alternatif pilihan utama untuk restorasi gigi, namun dental komposit memiliki daya tahan yang rendah akibat pemakaian. Secara umum, sifat mekanis akan meningkat dengan penambahan volume filler pada dental komposit. Tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui rata-rata nilai kekerasan prototip dental komposit.
Filler swasintesis berbasis zirkonia-alumina-silika disintesis menggunakan metode sol-gel (bottom-up), partikel filler tersebut selanjutnya dilakukan uji karakterisasi BET (Brunauer-Emmett-Teller) untuk memperoleh luas permukaan partikel filler yang berguna dalam penghitungan silan. Silanisasi filler menggunakan MPTMS (3-mercapthopropiltrimethoxysilane). Spesimen dibuat dengan variasi volume filler yaitu sampel A (80 wt%) dan sampel B (50 wt%) dibuat menggunakan modifikasi pembuatan dental komposit dengan cara ditambahkan aseton saat pencampuran matriks (BisGMA dan TEGDMA) dengan filler. Terakhir yaitu dilakukan uji kekerasan Vickers pada prototip dental komposit.
Hasil BET menunjukkan luas permukaan partikel filler sebesar 81.705 m2/g. Hasil rata-rata nilai kekerasan sampel A ± 19,10 VHN dan sampel B ± 15,43 VHN. Sampel A dental komposit memiliki sifat mekanis yang lebih tinggi dan dapat dikembangkan dalam bidang teknologi dental material.
No copy data
No other version available