Skripsi
DESCRIPTIVE STUDY OF PALATAL RUGAE PATTERN BETWEEN MALAYSIAN MALAY AND MALAYSIAN CHINESE OF FKG UNPAD STUDENTS
Rugae palatina merupakan suatu lipatan anatomis yang terletak di sepertiga anterior palatum belakang papilla insisivum. Pertumbuhan rugae palatina dipengaruhi factok genetik sehingga tiap individu memiliki keunikan pola rugae palatine masing-masing, termasuk antara etnik Melayu Malaysia dan etnik China Malaysia. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran pola rugae palatina pada mahasiswa Melayu Malaysia dan China Malaysia di FKG Unpad.Metode penelitian yang dilakukan adalah deskriptif, teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah stratified random sampling. Penelitian dilakukan di FKG Unpad, dengan sampel sebanyak 28 mahasiswa Melayu Malaysia dan 23 mahasiswa China Malaysia angkatan 2012-2015. Data diperoleh melalui pencetakan rahang atas kemudian dibuat model untuk diinterpretasikan pola rugae palatina dengan menggunakan klasifikasi Martin Dos Santos. Data disajikan dengan tabel distribusi frekuensi sederhana.Hasil analisis data menunjukkan bentuk rugae palatina yang dominan adalah bentuk curve dengan presentasi 44.05% pada mahasiswa Melayu Malaysia dan rugae palatine yang dominan pada mahasiswa Melayu China adalah bentuk sinuous dengan presentasi 35.43%.Simpulan penelitian menunjukkan bahwa pola rugae palatina pada mahasiswa Melayu Malaysia yang dominan adalah bentuk curve sedangkan pola rugae palatina yang dominan pada mahasiswa Cina Malaysia adalah bentuk sinuous.
No copy data
No other version available